Jenis-Jenis Kertas untuk Bahan Kerajinan Tangan

Daftar Isi
Kertas merupakan salah satu bahan yang paling banyak digunakan untuk bahan kerajinan. Selain mudah didapat, kertas-kertas tersebut harganya juga murah. 

Kerajinan dari kertas juga sangat bagus. Dengan teknik yang tepat, kita dapat menggunakannya untuk membuat model objek tertentu. kita bisa membuat miniatur perahu, hewan, bangunan, bunga dan masih banyak lagi.

Jenis-jenis Kertas untuk Bahan Kerajinan Tangan

Jika anda suka membuat kerajinan tangan atau baru memulai, Anda perlu mengetahui jenis kertas apa saja yang biasanya digunakan. untuk membuat kerajinan tertentu. Nah, berikut ini uraian tentang beberapa jenis-jenis kertas untuk bahan kerajinan tangan.

Gambar Jenis-Jenis Kertas untuk Bahan Kerajinan Tangan

Kertas Copy Paper

Copy paper adalah jenis papercraft yang memiliki tekstur permukaan halus dan berat yang sedang. Jenis kertas ini bisa digunakan untuk membuat objek dengan ukuran yang mini atau kecil.

Kertas Art Paper

Art paper adalah jenis kertas yang memiliki ketebalan lebih dibandingkan dengan copy paper. Jenis kertas ini memiliki permukaan yang lebih kasar. Membuat papercraft dengan jenis kertas art paper ini sangat bagus jika didukung dengan penggunaan pensil, tinta, dan cat air.

Kertas Cardstock

Cardstock ini jenis kertas yang bagus untuk dijadikan sebagai kartu ucapan, model dari kertas, dan model-model yang bisa berdiri sendiri. Jenis kertas cardstock ini memiliki permukaan yang halus dan tipis.

Kertas Construction

Construction merupakan kertas papercraft yang memiliki tekstur lentur berwarna cerah, juga kasar. Jenis kertas papercraft yang satu ini tentu saja memiliki tekstur yang berlawanan dari cardstock. Namun pun demikian, construction merupakan jenis kertas yang bagus untuk dijadikan sebagai pop up atau kerajinan 3 dimensi lainnya.

Kertas Tisu

Kertas tisu memiliki tekstur yang tipis dan berwarna cerah. Jenis papercraft yang satu ini biasanya digunakan untuk membuat efek menyala pada cat air dan membuat efek kaca pada objek. Selain itu, kertas tisu juga banyak digunakan sebagai bahan untuk membuat bunga.

Kertas Origami

Jenis papercraft yang satu ini tentunya sudah dikenal sedari sekolah dasar, atau mungkin bahkan saat taman kanak-kanak. Origami memiliki tekstur yang kaku dan mudah dibentuk lipatan. Origami hanya memiliki warna pada satu sisi kertasnya. Origami bisa membentuk berbagai macam bentuk, seperti gajah, burung, kura-kura, dan lainnya.

Kertas HVS

Hvs adalah jenis kertas yang umum digunakan dalam berbagai kegiatan ketik dan cetak. Hvs sendiri memiliki tingkat ketebalan dari 70 – 100 gsm. Jenis kertas hvs ini bisa juga dimanfaatkan sebagai bahan pembuat papercraft. Tingkat kemudahan untuk mendapatkannya juga memudahkan bagi pemula yang baru ingin memulai berkreasi dengan kertas.

Kertas WF Paper

WF Paper adalah jenis kertas yang memiliki ketebalan 120 – 160 gsm. Bisa diilustrasikan WF Paper ini seukuran dengan kertas gambar. Karena teksturnya yang tebal, WF Paper bisa dijadikan media untuk membuat papercraft juga.

Kertas Crepe 

Crepe paper disebut juga kertas krep atau kertas klobot. Adalah kertas dengan tekstur bekerut-kerut. Kertas krep sangat populer digunakan untuk membuat pita serta dekorasi pesta, dan bahkan juga bisa digunakan sebagai bahan untuk membuat bunga hias. Kertas jenis ini umumnya memiliki variasi warna yang sangat beragam dan harganya terbilang cukup murah.

Kertas Inkjet Paper

Inkjet paper adalah jenis kertas yang cocok dibuat jika ingin menonjolkan warna. Dengan ketebalan 100 -135 gsm, inkjet paper dapat dijadikan sebagai bahan pembuat papercraft, baik bagi pemula maupun mahir.

Itulah artikel yang mengulas jenis-jenis kertas untuk bahan kerajinan tangan yang bisa dijadikan sebagai referensi.

Posting Komentar