-->
Membuat Sarung HP Unik Bentuk Lebah dari Kain Perca

Membuat Sarung HP Unik Bentuk Lebah dari Kain Perca

Bosan dengan sarung HP anda? Ingin membeli yang baru tapi modelnya tidak menarik dan itu-itu saja. Ingin membuatnya sendiri tapi masih bingung modelnya yang unik itu seperti apa. Tenang, kali ini Kreasi Ceria kembali lagi dan seperti biasa kami hadir dengan artikel tutorial kerajinan dan semoga saja bermanfaat untuk pembaca sekalian.

Sarung HP Unik

Tidak bisa dipungkiri memang, saat ini hp sudah seperti barang yang wajib dimiliki. Bahkan hp seolah sudah seperti sahabat setia yang selalu menemani kemanapun pemiliknya pergi apapun merek hp yang dimiliki baik itu smart atau stupid phone jika sudah menjadi barang yang dibutuhkan pasti selalu dibawa kemana-mana. Jika sudah menjadi barang kesayangan, tentunya sang pemilik pun selalu berusaha merawatnya agar phonselnya awet dan selalu kelihatan baru. Banyak cara dilakukan untuk melindungi handphone dari benturan dan goresan, salah satunya dengan memakaikan sarung atau pouch.

Seperti yang sering kita lihat, kini banyak sekali sarung hp yang dijual di pasaran dengan model yang beraneka ragam. Sebenarnya sarung hp yang unik, menarik dan lucu itu bisa anda miliki cukup dengan membuatnya sendiri. Untuk bahannya pun hanya dari kain sisa atau kain perca. Anda bisa mencari gambar pada situs photo sharing yang selalu menawarkan ide untuk dijadikan referensi.

Seperti beberapa waktu yang lalu, saya pun menemukan gambar sarung hp yang unik dan menarik berbentuk lebah. Namun sayangnya, pada gambar tersebut tidak dilengkapi tutorial dan cara membuatnya. Akhirnya saya pun mencoba untuk membuatnya dan jadilah sarung hp unik bentuk lebah berbahan kain perca seperti gambar di bawah ini.

DIY sarung HP unik bentuk lebah dari kain perca

Sarung hp seperti ini, selain ampuh melindundungi handphone, desain dan bentuknya yang unik tentu berbeda dengan sarung handphone yang dijual di pasaran karena memang tidak ada yang menjual sarung handphone seperti gambar di atas. Jika pun ada yang menjualnya, pasti mendatangkan keuntungan yang lebih besar mengingat bahan yang digunakan adalah kain perca yang bisa kita dapatkan dengan harga yang sangat murah atau bahkan gratis dari tetangga yang baik hati 😍

Bagaimana? bagus kan? Selain untuk melindungi dan membuat smartphone terlihat lebih cantik dan keren, sarung hp ini juga berfungsi untuk menyimpan uang. Anda ingin membuatnya juga? Untuk membuat sarung hp yang unik ini, mau tidak mau, anda harus melakukan proses menjahit. Tidak harus menggunakan mesin jahit karena tidak semua orang punya mesin jahit. Jadi gunakan saja cara jahit manual yaitu dengan menggunakan tangan jika anda mau hehe.

Cara Membuat Sarung HP Unik

Jika anda juga ingin membuatnya, berikut ini tutorialnya. Namun sebelum membuat, persiapkan dulu peralatan dan bahan yang dibutuhkan diantaranya yaitu kertas hvs dan pensil untuk membuat pola. Kain perca polos dan motif, busa jilbab, bisban, resleting, jarum dan benang, gunting, mata boneka, gantungan kunci serta lem tembak.

Setelah bahan dan peralatan sudah tersedia, berikut ini langkah-langkah pembuatan sarung hp unik bentuk lebah yang sudah dilengkapi dengan gambar dan keterangannya.

Tutorial dan cara mudah membuat sarung HP bentuk lebah

1. Pertama-tama ukur panjang dan lebar handphone anda. Ukur keseluruhan badan casing supaya nanti muat ke dalam sarung handphone. Selanjutnya siapkan kertas hvs dan pensil. Buat pola yang terdiri dari bagian furing, bagian depan dan belakang sarung HP yang dipecah menjadi 2 untuk bagian atas dan bawah, serta bagian sayap. Beri jarak 1 cm untuk kampuh sehingga ukuran pola sudah termasuk kampuh.

2. Langkah selanjutnya, potong kain perca, kain untuk furing, dan busa jilbab menurut pola sehingga didapat 2 bagian furing dan 2 bagian yaitu depan dan belakang sarung HP yang terdiri dari 2 bagian atas dan bawah serta sepasang sayap yang terdiri dari 4 potongan kain.

3. Selanjutnya potong bisban sebanyak 8 potongan dengan ukuran 12 cm selanjutnya jahit dan balikkan dengan menggunakan lidi. Bakar ujungnya agar serat bisban tidak terburai. Bisban ini berfungsi untuk membuat bagian antena dan kaki lebah. Setelah itu dilanjutkan dengan proses menjahit bagian sayapnya kemudian dibalik dan hasilnya tampak seperti pada gambar.

4. Langkah selanjutnya, menggabungkan bagian-bagian dompet. Untuk bagian belakang, sambung bagian dompet atas dan bawah. Untuk bagian depan, tumpuk bagian dompet atas dan bawah kemudian sisipkan sepasang sayap dan 2 tali kemudian jahit lurus.

5. Setelah bagian-bagian dompet sudah tersambung, selanjutnya pasangkan busa jilbab dan sematkan jarum pentul. Selanjutnya letakkan resleting dengan posisi menelungkup, kemudian ambil kain untuk furing dan letakkan di atas resleting selanjutnya jahit resleting dengan posisi kain furing menutupi bagian luar sarung hp.

6. Lakukan hal yang sama untuk untuk bagian belakang sarung Hp sehingga bagian depan dan belakang tersambung dengan resleting. Untuk memudahkan proses menjahit, sebaiknya buka resletingnya.

7. Langkah selanjutnya, pasangkan 6 tali pada sisi sarung hp bagian depan. 3 tali pada sisi kanan dan 3 tali pada sisi kiri.

8. Langkah berikutnya yaitu menggabungkan bagian depan dan belakang sarung hp. Jahit mengikuti bentuk pola demikian juga dengan furingnya. Ketika menjahit furing yang dijahit adalah bagian samping kanan dan kiri furing karena pada bagian bawah harus dibiarkan terbuka. Jangan lupa potong resleting yang tersisa. Selanjutnya balik sarung HP bagian luar yang mulanya didalam dengan cara ditarik melalui furing yang belum dijahit tadi. Setelah dibalik, selanjutnya lipat tepi furing ke dalam kemudian dijahit selanjutnya masukkan furingnya ke dalam sarung dan rapikan.

9. Langkah terakhir yaitu memasang mata boneka. Gunakan lem tembak. Simpulkan semua tali untuk membentuk antena dan kaki lebah. Selanjutnya pasangkan gantungan kunci yang dikaitkan pada kepala resleting. Dan itulah hasil pembuatan sarung hp unik bentuk lebah yang sudah jadi.

Bagaimana ? Mudah kan, Membuat Sarung HP Unik Bentuk Lebah dari Kain Perca? Kiranya cukup sampai disini dulu ya. Terima kasih sudah berkunjung dan membaca artikel ini. Semoga bermanfaat.

Baca juga:

Tidak ada komentar